Tahun ini, kita
tahu bahwa tempat parkir motor di Kampus
Gunadarma Margonda dan Kelapa Dua mengalami peningkatan yang drastis dalam
parkir motor dibandingkan tahun yang lalu. Tahun ini banyak mahasiswa yang mengendarai
motor, oleh sebab itu beberapa kampus menambah tempat untuk lahan parkir motor.
Disini saya hanya
ingin memberi pendapat saya untuk mengurangi parkir motor di kampus tercinta
kita. Mungkin untuk mahasiswa yang
nge-kost di dekat kampus sebaiknya berjalan kaki ke kampus, atau tidak dengan
menumpang dengan teman kost agar mengirit banyaknya motor. Untuk mahasiswa/i
yang tinggal dan berada dalam jalur transportasi angkutan umum sebaiknya
gunakan angkutan umum tersebut. Mungkin hal ini berguna untuk teman-teman yang
tinggal di daerah Pal, Lenteng Agung, Kelapa Dua, Margonda dan sekitarnya.
Mungkin itu saja
opini saya dalam hal permasalah lahan parkir di Kampus Gunadarma (D, E dan G)
Depok.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar